Laman

Rabu, 15 Desember 2021

Wujudkan 3 Kunci Pemasyarakatan Maju, Lapas Pemuda Kelas IIA Tangerang Jalankan Sinergitas dengan Polres Metro Tangerang Kota


TANGERANG,- Sesuai dengan arahan Direktorat Jenderal Pemasyarakatan, Reynhard Silitonga yang menginstruksikan kepada Unit Pelaksana Teknis (UPT) Pemasyarakatan untuk mewujudkan tiga kunci penting yang akan menjadikan Pemasyarakatan semakin baik dan maju. 

Tiga kunci Pemasyarakatan Maju itu adalah deteksi dini, sinergi, dan berantas narkoba. 
Lapas Pemuda Kelas IIA Tangerang mewujudkan salah satu dari tiga kunci Pemasyarakatan Maju yakni Sinergitas. 
Lapas Pemuda Kelas IIA Tangerang bersinergi dengan Kepolisian Resor Metro Tangerang Kota, dalam hal ini Kepala Kesatuan Pengamanan Lembaga Pemasyarakatan (KPLP) Pemuda Tangerang, Bhanad Shofa Kurniawan menemui langsung Kepala Satuan Reserse Narkoba (Kasat Resnarkoba) Polres Metro Tangerang, AKBP Pratomo Widodo.

Tujuan sinergi ini adalah membahas langkah-langkah kerjasama pemberantasan tindak pidana narkoba. Selain itu, Bhanad juga juga membahas upaya pemberantasan narkoba guna mensukseskan Lapas Pemuda Kelas IIA Tangerang zero narkoba.
Bhanad Shofa Kurniawan menuturkan, 

“Terimakasih kepada pihak Polres Metro Tangerang Kota yang sudah menerima kunjungan kami (Lapas Pemuda Tangerang), Kami siap bersinergi dengan Polres Metro Tangerang Kota dalam pencegahan, pemberantasan, penyalahgunaan, dan peredaran gelap narkoba (P4GN)”, ujar Bhanad Shofa Kurniawan.
(Red)

Pangdam XVIII/Kasuari Lepas Personel Sat BKO Teritorial Koramil Persiapan Kodam XVIII/Kasuari TA. 2021


Manokwari. – Pangdam XVIII/Kasuari, Mayjen TNI I Nyoman Cantiasa, S.E., M.Tr.(Han)., melepas personel Satuan Bawah Kendali Operasi (BKO) Teritorial Koramil Persiapan Kodam XVIII/Kasuari TA. 2021 karena telah memasuki purna tugas di aula Makodam XVIII/Kasuari, Manokwari, Papua Barat. Selasa (14/12/2021).

Sat BKO teritorial Koramil persiapan  ini merupakan perintah Kasad tentang percepatan pembangunan Kodam XVIII/Kasuari, karena wilayah dan Kodam XVIII/Kasuari ini adalah baru.
Selain itu juga dihadapkan dengan kondisi wilayah yang sangat luas dan situasi keamanan yang masih rawan, sehingga di pandang perlu adanya pengembangan satuan Komando kewilayahan berupa Kodim dan Koramil persiapan.

Personel yang dilepas berjumlah 93 orang yang berasal dari Kodam Jaya, Kodam XII/Tanjungpura dan Kodam IM yang telah di tugaskan di berbagai daerah dimana dalam pelaksanaan tugasnya tersebar di wilayah Provinsi Papua Barat.

Dalam sambutannya Pangdam mengatakan kehadiran Sat BKO teritorial bertugas untuk membantu kesulitan rakyat di daerah, secara khusus bertugas dalam menyiapkan Kodim baru di wilayah Kodam XVIII/Kasuari. 

“Tugas pokok Kodim persiapan diantaranya berkoordinasi dengan Pemerintah Daerah untuk penyiapan lahan dalam rangka pembangunan Koramil baru, berkoordinasi dengan kepala suku atau tokoh adat setempat tentang rekrutmen prajurit TNI yang berasal dari putra daerah” ungkapnya.
Lebih lanjut disampaikan, ancaman kedepan saat ini bukan penjajah namun ideologi, politik, ekonomi, sosial, budaya dan hankam yang ada dimasyarakat untuk itu harus dekat dengan masyarakat.

“Selanjutnya dengan kehadiran Sat BKO pola hidup masyarakat Papua Barat semakin baik dengan kehadiran TNI AD melalui pembekalan, pendampingan, pemberian kepercayaan kepada masyarakat dan pelibatan masyarakat dalam setiap kegiatan,” tuturnya.

TNI itu adalah agent of change karena bagaimana mendesain masyarakat di daerah penugasan menjadi lebih baik, lebih sejahtera TNI juga membangun peradaban baru.
 
“Saya berharap segala pengalaman selama bertugas sebagai Sat BKO teritorial di Kodam XVIII/Kasuari dan sudah berinteraksi dengan masyarakat papua barat bisa mewujudkan kemanunggalan TNI dan rakyat,” kata Pangdam.

Ikut dalam kegiatan ini, Kasdam XVIII/Kasuari, Brigjen TNI Djoko Andoko, Irdam, Kapok Sahli Pangdam, para Asisten dan Kabalakdam XVIII/Kasuari. (RED)

Kodim 1802/Sorong Laksanakan Upacara Ziarah Rombongan


Sorong Papua Barat -  Dalam rangka memperingati hari juang Kartika ke 26 ,HUT ke 5 Kodam VXIII /Kasuari dan HUT ke 60 Corp Wanita angkatan Darat Tahun 2021, Kodim 1802/Sorong melaksanakan kegiatan Upacara Ziarah Rombongan yang dilaksanakan di di Taman Makam Pahlawan (TMP) Trijaya Sakti Kota Sorong, Jalan Pahlawan, Kelurahan Kofkerbu, Distrik Sorong Kota, Kota Sorong.Selasa(14/12/2021).

Dengan mengambil tema " TNI Angkatan Darat Bersama Rakyat Membangun Bangsa " kegiatan Upacara Ziarah Rombongan tersebut di pimpin oleh Kolonel  Czi Santy Karsa Tarigan (Kasi Log Kasrem 181/PVT) dan diikuti ± 100 Orang.
Ziarah ini bertujuan untuk menghormati dan mengenang jasa-jasa arwah para pahlawan yang telah gugur dalam perjuangan merebut, membela dan mempertahankan kemerdekaan Negara Kesatuan Republik Indonesia. Hal ini merupakan komitmen TNI dalam melanjutkan perjuangan para pahlawan yang rela mengorbankan jiwa dan raganya.

Dandim 1802/Sorong Letkol Inf Tody Imansyah usai kegiatan mengatakan, bahwa ziarah dan tabur bunga di pusaran makam para Pahlawan ini merupakan rangkaian kegiatan peringatan hari juang Kartika ke 26 ,HUT ke 5 Kodam VXIII /Kasuari dan HUT ke 60 Corp Wanita angkatan Darat Tahun 2021.

Kegiatan itu bertujuan untuk mengenang dan menghormati jasa-jasa para Pahlawan dan para pejuang  Bangsa yang telah gugur demi membela tanah air Indonesia.
"Sekaligus menumbuhkan jiwa nasionalisme dan semangat yang tinggi, khususnya bagi kami para generasi penerus Bangsa," kata Dandim 1802/Sorong.
Letkol Inf Tody Imansyah, menambahkan bahwa nilai-nilai perjuangan dan pengorbanan para pahlawan wajib diteladani sebagai generasi penerus Bangsa, dalam mengisi Kemerdekaan Negara Kesatuan Republik Indonesia ini.

"Pengorbanan para Pahlawan dan para pejuang Bangsa dan Negara perlu kita teladani sebagai generasi penerus Bangsa,  untuk melanjutkan perjuangannya melalui karya-karya terbaik, demi kemajuan Bangsa dan Negara yang kita cintai ini," tegas Dandim

Turut hadir dalam kegiatan Kolonel  Arm Djoko Sujarwo (Kasi Ter Kasrem 181/PVT), Letkol Cpm  Irianto ( Dandenpom VXIII/1 Sorong ), Letkol Cba A. Amirullah,S.E, M.M (Dandenbekang XVIII-44-01 Sorong), Letkol Czi Donny Pramudya Mahardi (Danyon Zipur-20/PPA), Letkol Cba A. Amirullah,S.E, M.M (Dandenbekang XVIII-44-01 Sorong), Letkol Czi R.Manalu ( Danden Zibang ),  Mayor Inf H.Triana,S.Pdi,M.Pd ( Kasdim 1802/Sorong), Mayor inf Agus Padang (  Pasi Pers Korem 181/PVT), Letkol Caj Selfia R. ( Ka Ajendrem 181/PVT), Lettda inf Abi ( pasi log yonif 762/Vys ) mewakili Danyon.
(RED)