Laman

Jumat, 10 Februari 2017

Peringatan HPN Kukuhkan MMC



Malang-Media Rakyat
Dalam peringatan Hari Pers Nasional (HPN) tahun 2017, para jurnalis dari berbagai media di Malang raya membentuk komunitas media yang bernama MMC (Malang Media Community). Komunitas tersebut dikukuhkan langsung oleh Bupati Malang, Dr. H. Rendra Kresna di Gedung Aula Raden Panji, Dinas Pendidikan Kabupaten Malang Kecamatan Kepanjen, Kamis siang.''Dengan terbentuknya kelompok jurnalis atau media khususnya yang melaksanakan peliputan di malang raya diharapkan bisa menjadi wadah sinergitas semua pihak dan kedepan Pers bisa menjadi wahana pendidikan,” harap Bung Rendra panggilan akrab Bupati Malang. Media sebagai corong publik diminta Bupati Malang yang sekaligus sebagai penasehat komunitas MMC tersebut bisa menjadi wahana pembelajaran pendidikan bagi masyarakat. ''Sudah tidak ada lagi yang tabu untuk menghadapi para wartawan bagi para pejabat, karena dengan era keterbukaan, semua harus terbuka pada media sehingga media tidak menduga – duga serta lebih mudah memberi informasi bersifat mendidik," tutur Bung Rendra.Khusaeri selaku Ketua Pelaksana acara tersebut menyampaikan dalam sambutannya menyambut baik harapan dan saran Bupati Malang tentang profesionalisme Pers dan media sebagai wahana pendidikan publik. ''Kami mewakili rekan – rekan media sangat mendukung upaya Bupati Malang tentang keterbukaan publik serta sinergitas antara media dan pemerintah untuk pencerdasan bangsa,” ungkapnya.Pengukuhan tersebut MMC untuk Ketua dijabat oleh Bagus Yudistira, Sekretaris oleh Nino Wiwantara  dan Dewan pendiri oleh B. Suryanto, SE, MM, Msi. AK. Tampak hadir seluruh Kepala Dinas SKPD serta Kepala Sekolah seluruh Kabupaten Malang. Selain itu tidak ketinggalan hadir wartawan dari perwakilan beberapa media yang bertugas di kawasan Kabupaten Malang. (hum/ar)







Tidak ada komentar:

Posting Komentar